Beranda | Artikel
Andai Semua Dosa Disegerakan Hukumannya di Dunia
Kamis, 6 Februari 2014

Andai Semua Dosa Disegerakan Hukumannya di Dunia

Allah berfirman,

وَلَوْ يُؤَاخِذُ اللَّهُ النَّاسَ بِمَا كَسَبُوا مَا تَرَكَ عَلَى ظَهْرِهَا مِنْ دَابَّةٍ وَلَكِنْ يُؤَخِّرُهُمْ إِلَى أَجَلٍ مُسَمًّى فَإِذَا جَاءَ أَجَلُهُمْ فَإِنَّ اللَّهَ كَانَ بِعِبَادِهِ بَصِيرًا

Kalau sekiranya Allah menyiksa manusia disebabkan perbuatannya, niscaya Dia tidak akan meninggalkan di atas permukaan bumi suatu mahluk yang melatapun. Akan tetapi, Allah menangguhkan (penyiksaan) mereka, sampai waktu yang tertentu. Maka apabila datang ketetapan waktu untuk mereka, maka Sesungguhnya Allah adalah Maha melihat (keadaan) hamba-hamba-Nya. (QS. Fathir: 45).

Betapa besar dosa manusia kepada Sang Pencipta. Andai semua dosa itu diberi hukuman di dunia, barupa bencana alam atau tidak diberi hujan dan tumbuhan, atau fenomena alam yang menakutkan, tentu tidak ada makhuk hidup yang bisa hidup di dunia ini.

Ibnu Mas’ud mengatakan,

كاد الجَعْلُ أن يعذب في جُحْره بذنب ابن آدم

”Hampir saja kumbang di sarangnya mendapatkan hukuman karena dosa manusia.” (Ibnu Katsir, 6/560).

Namun Allah menunda hukuman itu, hingga tiba waktu kiamat. Agar mereka yang tidak berdosa, tidak turut mendapatkan hukuman itu. Sungguh betapa besar kedzaliman manusia terhadap lingkungannya dan betapa sempurna kasih sayang Allah kepada makhluk-Nya.

Cara Berfikir Terbalik

Barangkali diantara kita ada yang sempat berfikir, mengapa Allah tidak memberikan hukuman kepada Yahudi bani Israil, atau kepada orang syiah yang kejam kepada islam, atau pemerintah amerika yang serakah dengan dunia, atau orang kafir yang jahat secara umum? Bukankah ini akan menyelamatkan kaum muslimin dari kejahatan mereka?

Tidak bisa dibayangkan andaikan harapan ini Allah wujudkan. Tidak bisa dibayangkan jika hukuman untuk mereka Allah wujudkan di dunia dalam bentuk bencana atau tidak diberi hujan. Barangkali kita yang menjadi musuh orang kafir itu, juga turut mendapatkan imbas dari hukuman untuk mereka.


Artikel asli: https://nasehat.net/andai-semua-dosa-disegerakan-hukumannya-di-dunia/